Entri Populer

Rabu, 13 Oktober 2010

Tim Penguji Kelayakan Ampera, Jatuh saat bertugas.

Lagi – lagi Insiden terjadi di bawah jembatan Ampera, kali ini menimpa Tim dari Balai PU (Pekerja Umum) Pusat, lelaki paruh baya yang belum diketahui identitasnya tersebut jatuh saat sedang memeriksa uji kelayakan baja di bawah Jembatan Ampera sekitar jam 4 sore, rabu (13/10). Camat Seberang Ulu I Thabrani melalui Sekcam Novran mengatakan, jatuhnya seorang Tim Penguji kelayakan tersebut merupakan kecelakaan kerja yang tidak sengaja terjadi, menurutnya laki – laki tersebut jatuh karena, tangga yang digunakan untuk berpijak itu bergeser, sehingga menyebabkannya terjatuh dari atas langit – lagit di bawah jembatan Ampera, “saat itu tangga yang digunakan olehnya bergeser, sehingga saat ia mau menuruni tangga ia langsung terjatuh,” ujar Novran. Sementara, Kabid Operasional Pol PP M. Ali Sobri menjelaskan, Insiden tersebut bermula saat seorang Tim Penguji yang berasal dari Jakarta sedang memeriksa di langit – langit di bawah jembatan, ia lalu memasuki lubang ventilasi Ampera untuk mengecek kekuatan baja dari dalam Ampera, ketika hendak turun ia pun terpeleset, hingga terjatuh dari atas langit – langit, beruntung laki – laki tersebut tidak cedera parah, alias hanya keseleo saja, namun demi keselamatan ia langsung di larikan ke RS. Bari untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut ”pas keluar dari lubang itu, ia terpeleset,” ungkap Ali. Menanggapi hal tersebut, Thabrani yang merupakan Camat SU I mengatakan, pihaknya sangat menyesalkan kejadian tersebut, oleh sebab itu ia bersama pihak Pol PP memasang peringatan yang isinya melarang keras seseorang untuk melakukan aktifitas di bawah jembatan, ”kami memasang peringatan ini, akar masyarakat tidak melakukan aktivitas disekitar sini, sebab hal buruk bisa terjadi sewaktu – waktu,” ungkapnya. (Febri).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar